LOGO dpmd
Beranda > Berita > Sosialisasi Penerapan E Katalog Lokal Dalam Upaya Pemberdayaan Bumdes
Berita Utama

SOSIALISASI PENERAPAN E KATALOG LOKAL DALAM UPAYA PEMBERDAYAAN BUMDES

Posting oleh dpmdlobar - 22 Okt. 2022 - Dilihat 215 kali

Dalam rangka mengoptimalkan penerapan e-katalog lokal bagi Pemerintah Desa dan Bumdes se Kabupaten Lombok Barat, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Lombok Barat melakukan kegiatan Sosialisasi Penerapan e-katalog lokal secara virtual (zoom meeting). Narasumber pada kegiatan tersebut adalah Kadis PMD dan Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa (BPBJ) Setda Kab. Lombok Barat. 
Dalam paparannya Kadis PMD menjelaskan tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2023 sesuai dengan Permendes Nomor 8 Tahun 2022 dimana ada 3 prioritas penggunaan DD yakni : 1. Program pemulihan ekonomi nasional (PEN), 2. Dukungan terhadap prioritas pembangunan nasional dan 3. Dukungan utk mitigasi dan pencegahan bencana. Sehubungan dengan hal tersebut Bumdes diharapkan dapat mengambil peran yang lebih besar terutama dalam program upaya pemulihan ekonomi nasional mengingat Bumdes adalah penggerak perekonomian di desa dan salah satu caranya adalah dengan memanfaatkan e-katalog lokal untuk mengenalkan dan memasarkan produk2 unggulan di desa.
Sementara itu pada materi yang disampaikan oleh Kabag PBJ menjelaskan tentang e-katalog lokal yang merupakan salah satu upaya percepatan Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) sesuai dengan Instruksi Presiden Nomor 2 Tahun 2022 tentang P3DN. Inti dari e-katalog lokal sendiri adalah memberi kesempatan seluas-luasnya kepada pengusaha lokal/UKM untuk dapat memasarkan produknya, dan hal ini sejalan dengan prioritas pembangunan di desa. Dalam kesempatan tersebut, Kabag PBJ juga menjelaskan langkah-langkah bagi pelaku usaha/ penyedia bergabung di e-katalog lokal.
Kegiatan sosialisasi yang diikuti oleh Kepala desa dan direktur Bumdes se Lombok Barat ini diharapkan dapat memberi pemahaman dan menjadikan produk2 unggulan yang ada di desa lebih dikenal dan berkembang dengan pesat.


Silahkan beri komentar

Email tidak akan di publikasi. Field yang harus diisi ditandai dengan tanda *